Peranan Momprenuer dalam Meningkatkan Pendapatan Keluarga Melalui Pemanfaatan E-Commerce

  • Rizka Reyhana Burhan Manajemen, Universitas Patompo
  • Dillah Faradillah Hasanah Universitas Patompo
Keywords: Peranan; Mompreneur; Pendapatan; Keluarga; E-commerce

Abstract

Abstrak : Mompreneur dalam meningkatkan pendapatan melalui e-commerce sangatlah penting. Masalah utama dalam penelitian ini dirumuskan pada bagaimana mompreneur dapat berperan dalam meningkatkan pendapatan keluarga. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi strategi yang digunakan oleh mompreneur dalam meningkatkan pendapatan keluarga mereka melalui pemanfaatan e-commerce. Penelitian ini mengambil study kasus pada komunitas momtomom sharing (MTM) di kota Makassar. Dalam penelitian ini menggunakan penelitian study kasus pada komunitas mompreneur momtomom (MTM). Dengan menggunakan penelitian kuantitatif dan kualitatif (mixed method). Untuk metode kualitatif dengan menggunakan teknikwawancara mendalam terhadap sejumlah informan. Jumlah populasi sebanyak 200 orang dengan teknik mengambil sampel yang digunakan yaitu purposive sampling sebanyak 30 orang informan. Sementara untuk teknik kuantitatif digunakan untuk mengukur dan menganalisis secara kuantitatif peranan mompreneur dalam meningkatkan pendapatan keluarga.

Published
2024-02-01
Section
Articles