Model Kewirausahaan Sosial Pada Intensi Berwirausaha Pemuda Ekonomi Lemah Di Kawasan Tempat Pembuangan Akhir Sampah (TPAS)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengenalkan model kewirausahaan sosial terhadap intensi berwirausaha pemuda ekonomi lemah di Tempat Pembuangan Akhir Sampah (TPAS). Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Jumlah informan sebanyak 40 orang. Teknik pengambilan data melalui wawancara mendalam. Metode analisis yang digunakan adalah teknik triangulasi yang akan mengonfirmasi data yang diperoleh dari masing-masing informan, tujuannya agar data yang diperoleh semakin valid dan objektif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemahaman dan ketertarikan pemuda ekonomi lemah di Kawasan TPAS terhadap model kewirausahaan sosial masih minim. Alasannya pemuda ekonomi lemah di kawasan tersebut lebih memilih model kewirausahaan yang profitable. Meskipun disadari bahwa dengan menjadi wirausahawan sosial akan membawa dampak perubahan tidak hanya pada diri sendiri tetapi juga pada lingkungannya, tetapi mereka belum ingin beralih menjadi pelaku wirausaha sosial. Selain itu modal usaha dan sikap tidak percaya diri menjadi kendala utama pada intensi berwirausaha. Hal ini mengindikasikan bahwa pemuda ekonomi lemah khususnya di Kawasan TPAS masih menjadi objek dari kewirausahaan sosial. Mereka dinilai belum mampu menjadi subjek atas kewirausahaan sosial karena berbagai kendala yang dihadapi